andikadiego.net – Jakarta. Belum lama ini Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, bersama Kadin, Gerak BS, Motor Besar Indonesia, Garda dan PWI, membagikan seribu paket penunjang kesehatan yang terdiri dari masker yang bisa dicuci, zaitun hand gel, jamu dalam kemasan, vitamin, sarung tangan, serta beberapa paket lainnya guna mencegah penularan wabah Corona.
Paket-paket tersebut sengaja diberikan untuk membantu wartawan juga driver ojek online yang saat ini merasakan sekali dampak dari kebijakan yang sedang dijalankan.
Baca juga : Anak Moge Juga Punya Jiwa Nasionalisme Dan Kebangsaan
Menurut Bambang Soesatyo Ketua Umum MPR RI mengatakan, jumlahnya memang tidak seberapa, namun, setidaknya bisa menjadi memotivasi sesama anak bangsa untuk meningkatkan solidaritas saling membantu.
“Bergotong royong khususnya membantu para wartawan dan driver ojek online yang masih harus berjibaku mencari nafkah di jalanan untuk keluarga ditengah pandemi wabah Covid-19,” ujar Bamsoet di Gedung MPR RI, Jakarta, Senin (23/3/20).

Acara tersebut dihadiri pula oleh Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, Jazilul Fawaid, Zulkifli Hasan, Arsul Sani dan Fadel Muhammad, pimpinan Fraksi PPP MPR RI Syafullah Tamliha, Ketua Umum KADIN Indonesia Rosan P Roeslani, Ketua Umum PWI Pusat Atal Depari, Ketua PWI Jaya, Koordinator Wartawan Parlemen Romdoni Setiawa, Anggota DPD RI Yorrys Raweyai, Pengurus Yayasan Puteri Indonesia Mustika Ratu Mega Angkasa, Puteri Indonesia yang juga Duta MPR RI Ayu Maulisa Putri dan Kalista Iskandar, Ketua Umum Motor Besar Indonesia, Satrio Nur Rachmanto, serta Ketua Umum Gerak BS Aroem Alzier.
“Pemerintah memang telah berusaha sekuat tenaga mencegah wabah Corona. Namun, pemerintah tidak boleh dibiarkan bekerja sendirian. Kita harus membatu sesuai dengan kemampuan yang masing-masing kita miliki. Semua elemen bangsa harus mau membantu memerangi dan mencegah penyebaran virus Covid-19. Setidaknya, dimulai dengan diri sendiri dengan minimal tidak keluar rumah dan menjaga social distancing,” tambah Bamsoet.
Bamsoet mengingatkan agar para pemangku kepentingan dapat memperbaiki sistem perekonomian dan kesejahteraan nasional. Sehingga disaat pandemi seperti saat ini, profesi yang rentan karena mengandalkan upah harian maupun pekerja di sektor informal bisa terselamatkan tanpa perlu mengorbankan diri dan keluarga mereka terkena pandemi.
Direncanakan, bantuan berikutnya akan diberikan kepada Tim Medis yang berjibaku di rumah Sakit menangani para pasien penderita Corona.

Baca juga : MBI Adakan Kontes Cerdas Cermat Untuk Bikers
Edit : andika Pict by EKI MBI
Manteb nih anak motor colab sama MPR
Semangat kebangsaan saling bantu
Kasih jempol