
andikadiego.net – Jepang. Kawasaki Motor memastikan akan meluncurkan varian terbaru mereka di kelas 250cc pada bulan April ini, motor tersebut adalah Kawasaki ZX-25R atau Ninja 250 dengan mesin 4 silinder segaris.
Sejak diperkenalkan pada ajang Tokyo Motor Show di akhir 2019 lalu, Kawasaki Ninja ZX-25R telah menjadi perbincangan pecinta roda dua di seluruh dunia khususnya Indonesia bror.
Baca juga : 990 Paket Bantuan Kesehatan Telah Disalurkan Oleh AHM
Nah baru-baru ini muncul renderan sosok Honda CBR yang telah dibekali dengan mesin 4 silinder segaris layaknya Kawasaki Ninja ZX-25R. Sepertinya Honda tidak ingin ketinggalan euforia bror, apalagi Honda adalah salah satu pabrikan dengan financial yang tak terbatas, sepertinya bukan masalah besar untuk mereka.
Renderan mengenai sosok CBR250 cc tersebut dibuat oleh salah satu media otomotif kenamaan dari Jepang, apa lagi kalo bukan Young Machine.
Sosoknya terlihat cukup gahar dengan kesan sporty yang cukup kental, memiliki garis design seperti milik Honda CBR1000RR-R Fireblade terbaru. Dengan ciri khas dual keen eyes atau double headlamp yang dipisahkan oleh air scoop di bagian moncongnya.

Untuk kaki-kakinya motor ini telah menggunakan suspensi depan Up-side Down (USD) dan memakai velg yang sama dengan milik Honda CBR250RR.
Kapan waktu peluncurannya itu yang belum dapat di ketahui bror, karena ini baru sebatas renderan saja, istilahnya gambar terkaan. Tapi jika benar, kita akan kembali menyaksikan persaingan motor 250cc menggunakan mesin 4 silinder seperti era tahun 80an hingga akhir 90an. Di mana pabrikan motor asal Jepang berlomba-lomba membuat motor seperempat liter dengan konfigurasi mesin 4 silinder segaris.
Baca juga : Inikah Bentuk Retro Honda CB-F Tersebut?
Text : andika Editor : andika Pict by Young Machine