andikadiego.net – Jakarta. Pasang saklar Kawasaki Versys di Suzuki Hayate, butuh penyesuaian. Hayate adalah salah satu skutik lansiran PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang telah mengaspal sejak tahun 2011.
Dibekali dengan mesin 125 cc yang masih serupa dengan Suzuki Sakywave 125, hanya berbeda bentuk fisik dan beberapa part yang ada pada kedua skutik tersebut.
Baca juga : Jangan Percaya Informasi Hoax Terkait Program Suzuki Peduli Covid-19, ini Kata Suzuki
Suzuki Hayate yang dimiliki oleh Agus Yuliasrso merupakan lansiran tahun 2012, usianya saat ini telah menginjak 8 tahun.
Skutik 125 cc tersebut secara fisik memang masih terawat dengan baik meskipun tidak muda lagi, namun pria yang bekerja di salah satu stasiun televisi swasta ini ingin agar tampilan Hayate 125 cc-nya ini terlihat lebih ok.
Terutama pada bagian saklarnya yang sudah mulai eror, khususnya pada tombol starter dan klakson. Melihat tampilan saklar Suzuki Skywave yang ada di Bengkel Triple S, Tebet, pria berkaca mata ini langsung kepincut karena skywave tersebut telah menggunakan saklar milik Kawasaki Versys.
Lihat-lihat di online shop harganya mencapai Rp 500 ribu bahkan mencapai Rp 750 ribu, namun ternyata Garasi Ance yang berada di bilangan Jalan Malindo, Jakarta Timur memiliki stok saklar Kawasaki Versys yang dijual cukup murah.
Akhirnya pengerjaan dilakukan di Garasi Anche pada Sabtu, (6/6). Pengerjaan memakan waktu sekitar 4-5 jam karena ternyata ada beberapa penyesuaian yang harus dilakukan agar saklar Versys dapat nemplok di bagian stang Suzuki Hayate.

Untuk saklar sebelah kiri tidak ada masalah, karena bisa langsung pasang hanya mengurut kabelnya saja untuk lampu jauh, dekat, lampu dim, sein dan juga lampu hazard.
Bagian yang agak sulit adalah menyesuaikan saklar sebelah kanan, karena ternyata cover plastik saklar mentok handle rem depan dan batok dari Suzuki Hayate. Terlebih lagi posisi minyak rem Hayate mengarah kedepan tidak seperti Skywave yang mengarah kesamping, jadi memerlukan penyesuaian pada bagian saklar.
Untuk itu dipilihlah jalan mengikir bagian samping belakang plastik saklar Kawasaki Versis agar dapat masuk di belakang handle rem depan Suzuki Hayate. Serta mengikir plastik batok Hayate sebelah kanan, tempat minyak rem depan berada.
Tidak hanya itu bror, plastik saklar Versys tempat jalur kabel rem juga harus diperlebar sedikit dengan cara mengikir agar kabel gas milik Suzuki Hayate tidak tersangkut.
Setelah terpasang hasilnya terlihat cukup keren, Suzuki Hayate jadi terlihat makin macho layaknya motor sport. Tapi ada yang harus dikorbankan agar saklar Kawasaki Versys dapat diaplikasikan di Suzuki Hayate. Tuas choke bensin tidak lagi terlihat, karena pada saklar Versys tidak terdapat tuas choke bensin seperti saklar standar milik Suzuki Hayate.
Baca juga : Beli Suzuki GSX-R150 Berhadiah Langsung Sling Bag Dari Suzuki, Cakep
Text : andika Pict by andikadiego